Halal Bihalal Polibest 2024

Tradisi halal bihalal merupakan bagian penting yang tak terpisahkan bagi budaya Indonesia. Halal bihalal bukan hanya acara untuk sekedar berkumpul, melainkan sebagai sarana dalam mempererat persaudaraan dan hubungan sosial sesama umat beragama. Halal bihalal merupakan acara dalam merayakan hari raya Idul Fitri 1445 H, setelah menjalankan ibadah puasa selama satu bulan penuh.

BEM Politeknik Bhakti Semesta bersama seluruh civitas academika Politeknik Bhakti Semesta melaksanakan kegiatan halal bihalal 1445 H, untuk mempererat persaudaraan antar sesama dan menumbuhkan rasa toleransi dalam sebuah jalinan keberagaman dan kemanusiaan.

Adapun tujuan halal bihalal 1445 H di Politeknik Bhakti Semesta adalah untuk memperbaiki dan memperkuat tali silaturahmi dalam lingkungan kampus Politeknik Bhakti Semesta, serta mewujudkan rasa syukur atas berkah dan rahmat yang di berikan Allah SWT.

Kegiatan halal bihalal 1445 H dilaksanakan hari Kamis, 25 April 2024, pukul 10.00 hingga selesai, bertempat di auditorium Politeknik Bhakti Semesta.

Halal bihalal diawali dengan band mahasiswa Politeknik Bhakti Semesta yang mengisi lagu-lagu religi. Setelah itu sambutan dari Direktur Politeknik Bhakti Semesta dan Ketua Yayasan Kutus Kutus Bhakti Semesta (YKKBS).

Setelah sambutan-sambutan, maka acara dilanjutkan dengan tausiah dari Drs. KH. Tulusmono. S.Pd. M.Si, yang memberikan pesan bahwa pentingnya hidup rukun dan menjalin persaudaraan. Tausiah diberikan dengan energik, sehingga peserta yang berasal dari berbagai agama antusias dan ikut larut dalam pesan-pesan mendalam.

Pada akhir acara halal bihalal setiap peserta bersalam-salaman sambil bermaaf-maafan. Direktur dan pimpinan, YKKBS, para dosen dan tendik serta mahasiswa larut dalam kebersamaan dan suasana harmonis halal bihalalal. Setelah itu dilaksanakan acara makan bersama. (adm)

Direktur Politeknik Bhakti Semesta, YKKBS dan Pengawas Yayasan.
Band Mahasiswa Politeknik Bhakti Semesta
Suasana halal Bihalal Politeknik Bhakti Semesta 2024
Foto Bersama Pimpinan Polibest, YKKBS dan Pengawas Yayasan.
Share the Post:

Related Posts